Tana Paser - Bupati Paser dr Fahmi Fadli dan Wakil Bupati Syatifah Masitah Assegaf secara khusus menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Djoko Purnomo, salah satu staf senior Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Paser.
Ucapan belasungkawa disampaikan melalui plt Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Abdul Kadir, untuk kemudian disampaikan kepada keluarga almarhum.
Djoko Purnomo meninggal dunia Ahad (18/7) pada pukul 08.05 pagi, dan dimakamkan siang hari pada sekitar pukul 14.00 Wita di Pemakaman Desa Jone.
Turut hadir pada pemakaman Djoko adalah Sekretaris Daerah Kabupaten Katsul Wijaya, Asisten Administrasi Umum Arief Rahman, sejumlah kerabat almarhum dan juga keluarganya.
Semasa ASN di Pemerintah Kabupaten Paser, Djoko Purnomo pernah menjadi ajudan Wakil Bupati Paser HM Hatta Gariet selama 5 tahun, lalu jadi ajudan Wakil Bupati Paser HM Mardikansyah selama sekitar 8 tahun.
Setelah tak lagi jadi ajudan, Djoko menjadi staf pelaksana Protokol hingga akhir hayatnya. (humas)