Berita:Bupati Wisuda 711 Santri TK/TPA

Siaran Pers

Bupati Yusriansyah saat melakukan prosesi wisuda 711 santri TK/TPA BKPRMI.


TANA PASER- Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Paser, Sabtu (15/9)  melaksanakan wisuda santri massal ke-15  di Gedung Olahraga (GOR) Sadurengas Tanah Grogot.

Pelaksanaan wisuda massal  yang diikuti 711 santri  merupakan rutinitas tahunan dan pesertanya merupakan santri yang sudah khatam membaca kitab suci Alquran, adapun acara ini juga dirangkai dengan Milad ke 39 BKPRMI.

Bupati H Yusriansyah Syarkawi bersama Hj Mutiarni Yusriansyah selaku pembina BKPRMI Paser didaulat mewisuda santri tersebut, juga menyerahkan  penghargaan kepada qori Kabupaten Paser Hj Samsiana atas prestasinya di ajang nasional maupun internasional dalam pelaksanaan MTQ.

Prosesi wisuda yang diikuti ranting BKPRMI se Kabupaten Paser ini,  dihadiri Ketua BKPRMI Paser H Abdul Latif Thaha,  pembina BKPRMI Paser H Azhar Bahrudin, mewakili Kepala Kementerian Agama Paser, Ketua Pengadilan Agama Paser serta sejumlah pejabat Pemkab Paser dan unsur pengurus BKPRMI  Paser.

Bupati Yusriansyah  dalam sambutannya menilai wisuda yang dilaksanakan BKPRMI merupakan bagian dari upaya menanamkan kebiasaan sekaligus meningkatkan kualitas kemampuan baca tulis Alquran bagi anak-anak guna memberantas buta aksara baca Alquran disamping menumbuhkan generasi gemar membaca Alquran. 

Sehubungan itulah, Yusriansyah menyambut baik diadakannya wisuda TK/TPA. “Ini menunjukkan keberhasilan pengelolan pendidikan dan para guru pengajar dalam melaksanakan salah satu tugas untuk membekali anak didik dengan berbagai pengetahuan agama dan kemampuan baca tulis Alquran,” tuturnya.(hms4)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 0.1606 detik dengan memori 0.94MB.