Berita:Wabup Berikan Apresiasi Besar Kinerja & Komitmen AKBP Roy Satya Putra

Siaran Pers

TANA PASER- Resmi memegang amanah baru sebagai Kapolres Kutai Barat,  AKBP Roy Satya Putra  menyampaikan salam perpisahan kepada Pemerintah Kabupaten Paser.

Acara pisah sambut mantan Kapolres Paser  yang lama ke yang baru itu berlangsung meriah di Hotel Kriyad Sadurengas, Senin (18/11) malam.

Wakil Bupati H Kaharuddin ditemui  memberikan apresiasi yang besar atas kinerja dan komitmen AKBP  Roy Satya Putra selama menjabat sebagai Kapolres Paser.

“Kurang lebih 2 tahun selama kepemimpinan  Roy Satya Putra, beliau benar-benar telah mengayomi masyarakat Paser. Bukan itu saja, ia juga mampu menciptakan suasana nyaman bagi warga Kabupaten Paser,” ungkap Kaharuddin.

Ia juga mengucapkan selamat datang kepada Kapolres Paser  yang baru AKBP Murwoto.

Pada kesempatan itu, Roy Satya Putra memberikan pesan serta kesannya. Ia mengaku banyak kenangan yang tidak bisa terlupakan selama kurang lebih 2 tahun selama menjabat sebagai Kapolres  Paser.

“Adanya pertemuan akan dipastikan ada perpisahan. Melalui kesempatan ini saya menyampaikan terima kasih serta permohonan maaf yang dalam kepada seluruh masyarakat Kabupaten Paser,” ungkapnya.

Sementara sebagai Kapolres Paser  yang baru AKBP Murwoto mohon izin bantuan kepada seluruh stakeholder yang ada, serta seluruh masyarakat. Ia yakin tanpa bantuan semua pihak, amanah yang dijalankan tidak akan berjalan baik dan aman.

Mantan Kapolres Teluk Wondama Papua Barat ini berkomitmen akan menciptakan kondisi dan situasi yang nyaman untuk masyarakat  Kabupaten Paser. (har-/humas)

 

 

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 0.2307 detik dengan memori 0.7MB.