Berita:Icon+ Diharapkan Bisa Atasi Keterisolasian Jaringan di Pesisir dan Desa Terjauh

Siaran Pers

Balikpapan – Salah satu harapan Pemkab Paser dalam pertemuan dengan Icon+, Jumat (28/1) di Balikpapan adalah agar anak perusahaan PLN ini bisa membantu Pemkab Paser membuka keterisolasian jaringan telekomunikasi di desa terjauh seperti Kepala Telake dan sebagian daerah pesisir seperti Senipah.

Memang saat ini Pemkab Paser menjadikan pembangunan infrastruktur jaringan telekomunikasi ke seluruh wilayah Paser sebagai salah satu program prioritas yang harus sudah tuntas pada tahun 2022 ini. Dan meskipun saat ini sudah ada beberapa provider yang menyanggupi untuk memenuhi keinginan tersebut, Bupati mengatakan bahwa tetap ada persaingan terbuka.

Saat ini masih ada beberapa desa yang kesulitan dalam hal telekomunikasi, sehingga menimbulkan dampak terhadap kegiatan tertentu yang mengandalkan pada ketersediaan jaringan telekomunikasi. Selain itu ada juga daerah yang mengandalkan pada modem dan satelit, yang pada masa dan di wilayah tertentu jaringannya terbatas.

Di sisi lain, Icon+, jika mampu menghadirkan jaringan telekomunikasi di seluruh Paser maka harapan terbesarnya adalah akses internet yang stabil dan cepat ke seluruh wilayah Paser. Apalagi kata GM Icon+ Yan Alfino Simanjuntak, saat ini ada produk unggulan Icon+ bernama Iconnet yang diharapkan bisa menjadi salah satu pilihan warga untuk akses terhadap jaringan telekomunikasi.

Hal ini akan menjadi mudah, menurut Yan Alfino, karena timnya sebenarnya sudah melakukan survey ke beberapa wilayah di Paser. Karena itu Yan sudah tahu kalau medan yang paling menantang untuk mereka adalah di Kecamatan Tanjung Harapan. (humas)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 1.9459 detik dengan memori 0.69MB.