Berita:Bupati Paser Lakukan Pertemuan Awal Dengan Mayor Bandaraya Kota Kinabalu

Siaran Pers

Jakarta - Dalam rangka mewujudkan Kabupaten Paser yang Maju, Adil dan Sejahtera, Bupati Paer dr. Fahmi Fadli melakukan terobosan pembanguan salah satunya dalam bidang perdagangan UMKM yang tak luput dari perhatian orang nomor 1 di Kabupaten Paser ini.

Untuk itu Bupati Paser dr. Fahmi Fadli melakukan pertemuan awal dengan Mayor Bandaraya (Walikota) kota  Kinabalu Noorliza Awang Alip terkait rencana pengembangan dan pemasaran produk UMKM dan investasi di hotel Luminor, Jumat (13/10/23).


Bupati Fahmi mengucapkan terimakasih atas kedatangan Ibu Walikota Kinabalu dan semoga kedepennya bisa lebih akrab lagi.

"Pertemuan awal ini jangan berat-beratlah, kita bicara yang santai-santai saja, tapi pertemuan yang selanjutnya, bisa agak berat", ungkap Bupati Fahmi sambil tersenyum.

Sementara itu Mayor Bandaraya Kota Kinabalu Nurliza Awang Alip menyambut baik dengan pertemuan ini, ia juga merasa bersyukur bisa bertemu dengan Bupati Kabupaten Paser yang nantinya sebagai penyangga IKN.

Semoga dengan diadakannya kerjasama nantinya antara Pemerintah Kabupaten Paser dengan Kota Kinabalu bisa meningkatkan perekonomian masyarakat Paser dan Paser semakin maju.


"Dengan pertemuan hari ini harapannya kedepan bisa menjalis kerjasama dengan Kota Kinabalu terkait pengembangan dan pemasaran UMKM sehingga kabupaten paser bisa semakin berkembang kedepannya" ungkap kadis Perindagkop Yusup, SP.MP

"Selain UMKM nantinya akan dikerjasamakan juga terkait kepariwisataan dan juga komoditi-komoditi lainnya" tambahnya.


Hadir juga pada pertemuan tersrbut Asisten Perekonomian dan Pembangunan Adi Maulana, S.Sos. M.Si serta Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Yusuf, SP, MP. (Prokopim)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 3.7857 detik dengan memori 3.09MB.