TANA PASER-Wakil Bupati Paser Hj Sarifah Masitah Assegaf, Jumat (29/10/2021) melakukan kunjungan kerjan ke Desa Lori Kecamatan Tanjung Harapan.
Yang menarik dalam kunjungan didesa yang berhadapan dengan Selat Makassar ini, Wabup Masitah berbagi kebahagiaan dengan masyarakat kurang beruntung dengan menyantuni puluhan anak yatim piatu serta para janda yang tidak mampu .
Atas bantuan dari orang nomor dua di Kabupaten Paling Selatan di Provinsi Kaltim ini, Raut kebahagiaan tampak dari anak-anak dan para janda di Desa Lori.
Selain menyerahkan santunan kepada anak yatim piatu dan para janda sebanyak 40 amplop di desa Lori, Masitaj juga meninjaun rehab rumah layak huni atau disingkat RLH di desa yang pada tahun anggaran 2021 ini mendapatkan sebanyak 8 unit RLH.
Selain itu dihadapan aparat Desa dan masyarakat Lori, Wabup Masitah juga menyampaikan terkait peningkatan jalan Desa Lori.
“Pada anggaran perubahan 2021, dialokasikan sebesar Rp864.362 juta. Sedangkan untuk tahun anggaran2022, untuk peningkatan jalan dari Laburan hingga Lori sebesar Rp30 miliar,” sebut Wabup. (humas)