Tana Paser - Untuk kelima kalinya tim penilai panji keberhasilan pembangunan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur melakukan kunjungan ke Kabupaten Paser.
Malam ini bertempat di Pendopo (7/9/2022) giliran tim penilai bidang pariwisata berkunjung dan melakukan orientasi lapangan terhadap kemajuan pembangunan bidang pariwisata yang telah berhasil dilakukan Pemerintah Kabupaten Paser sepanjang tahun 2022.
Tim penilai yang datang yaitu Prof. Dr. H. Abdul Rachim AF, SE, M.Si selaku ketua rombongan yang juga merupakan Rektor Universitas Widyagama Mahakam, kemudian Dr. Erwiantono Dosen Universitas Mulawarman dan I Wayan Lanang Nala S.ST.Par Ketua Jurusan Pariwisata Politeknik Negeri Samarinda.
Pada malam ramah tamah ini, Bupati Paser dr. Fahmi Fadli yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Romif Erwinadi didampingi Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Muksin bersama jajaran menyambut dan menerima tim penilai panji keberhasilan.
Abdul Rachim dalam sambutannya menjelaskan semua tahapan penilaian termasuk tujuan kunjungan lapangan yang bermaksud untuk mencocokan data laporan dengan kondisi ril dilapangan tentang apa yang telah dilakukan Dinas, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata dalam membangun sektor pariwisata Paser.
Bupati Paser melalui Asisten Pemerintahan dan Kesra menyampaikan terima kasih atas kunjungan lapangan tim penilai panji bidang pariwisata.
Pada kesempatan tersebut dijelaskannya berbagai prestasi Paser dalam berbagai ajang pariwisata dari tingkat daerah hingga tingkat nasional seperti juara 1 Tari Kreasi Penjaga Budaya Dayak Se-Kalimantan Tahun 2022, kemudian meraih juara 2 Puteri Tari Indonesia Tingkat Nasional di Maumere Nusa Tenggara Timur Tahun 2021 termasuk pada akhir Agustus lalu Paser berhasil meraih Koreografer terbaik pada festival olahraga tradisional yang di selenggarakan di Solo.
Untuk itu, kata Romif kami sangat optimis pada tahun 2022 ini, Kabupaten Paser mampu meraih predikat terbaik dan memperoleh panji keberhasilan pembangunan bidang pariwisata. (Humas)