Berita:SE Bupati Keluar, Camat Tanah Grogot Gelar Vaksinasi Booster ASN, P3K & PTT

Siaran Pers

TANA PASER- Kesigapan  Camat Tanah Grogot HM Guntur dalam urusan  vaksinasi Covid-19  selama ini tak diragukan lagi.

Bahkan, tak hanya rutin bersama Nakes gelar  vaksinasi dosis 1, dosis 2, Lansia dan Vaksinasi Anak hingga mencapai 100 persen wilayah Kecamatan Tanah Grogot, namun vaksinasi Covid-19 ketiga atau booster, juga menjadi target Camat Tanah Grogot.

Yang menarik, hanya berselang sehari keluarnya Surat Edaran Bupati Paser No 400-e41/ Kesra,  tentang Pelaksanaan Vaksinasi Booster Terhadap ASN, P3K & PTT di Lingkungan Pemkab Paser, Kecamatan Tanah Grogot dengan dukungan Nakes menggelar vaksinasi Booster.

 Kegiatan vaksinasi Booster di gelar Jumat (01/04/2022) dengan target sasaran  100 lebih pegawai di lingkungan Sekretaris Daerah Paser.  

Camat Tanah Grogot selaku  penggagas kegiatan vaksinasi saat ditemui mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud komitmen  Kecamatan Tanah Grogot  untuk melindungi kesehatan serta keselamatan ASN, P3K dan PTT sebagai bentuk dukungan kepada Pemerintah daerah  dalam upaya percepatan vaksinasi guna menanggulangi pandemi COVID-19. 

“Vaksinasi ini bertujuan untuk memberikan kekebalan spesifik terhadap suatu penyakit tertentu. Apabila cakupan vaksinasi tinggi dan merata, maka akan terbentuk suatu kekebalan kelompok (herd immunity). Selain itu, vaksinasi Covid-19 juga dapat menjaga produktivitas dan mengurangi dampak sosial serta ekonomi,” kata Guntur didampingi Kapolsek Tanah Grogot.

Vaksinasi booster ini lanjut Guntur memiliki banyak manfaat, tidak hanya untuk diri sendiri tetapi juga untuk banyak orang. 

Oleh karenanya, meskipun masih banyak beredar isu atau hoax mengenai vaksin yang belum jelas kebenarannya, tidak perlu ragu dan khawatir untuk melakukan vaksinasi Covid-19 guna kepentingan bersama. (humas)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 4.7734 detik dengan memori 0.69MB.