Berita:Optimis APBD Paser Meningkat di Tahun 2024, Bupati Akui Sektor Tambang Masih Dominan

Siaran Pers

Tana Paser - Pada pelaksanaan Rapat Paripurna DPRD Paser tentang Persetujuan Bersama terhadap Rancangan Kebijakan Umum APBD (KUA) dan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun Anggaran 2024. Yang dilaksanakan pada senin (14/8/2023)

Bupati Paser dr. Fahmi Fadli hadir dan mendengarkan secara langsung penyampaian hasil pembahasan Rancangan KUA dan Rancangan PPAS oleh Badan Anggaran (Banggar) DPRD Paser.

Menyikapi hasil pembahasan Rancanga KUA Dan Rancangan PPAS tersebut. Bupati Paser Optimis bahwa Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Paser tahun 2024 meningkat.

"Anggaran Pemerintah Kabupaten Paser untuk tahun 2024 meningkat, tidak mengalami penurunan," tegas dr. Fahmi Fadli.

Peningkatan anggaran juga terjadi pada Pemdapatan Asli Daerah (PAD). Dimana sektor dominan masih terjadi pada sektor pertambangan Batu Bara.

"Peningkatan masih didominasi oleh sektor pertambangan Batu Bara, sementara ini juga masih menggali potensi di sektor lainnya," jelasnya.

Dijelaskan juga bahwa, dalam penyusunan Rancangan KUA dan Rancangan PPAS, Pemerintah Kabupaten Paser dan DPRD Paser. Bekerja dengan asumsi, sehingga kepastian realisasi kerja akan terlaksana berdasarkan besaran anggaran Pusat yang di berikan kepada Pemerintah Kabupaten Paser.

"Kita belerja berdasarkan asumsi, sedangkan rancangan yang disusun ini merupakan harapan pencapaian di tahun depan, makanya masih menyesuaikan dengan ketersediaan anggaran daerah yang diterima dari Pemerintah Pusat," pungkasnya.(Prokopim)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 4.7186 detik dengan memori 0.69MB.