TANA PASER- Sekda Paser Katsul Wijayab memimpin rapat percepatan vaksinasi Covid 19 di wilayah Kabupaten Paser, Jumat (3/12/2021).
Rapat menindaklanjuti Instruksi Menteri Dalam Negeri No 64 Tahun 2021, diikuti Asisten Pemerintahan dan Kesra Romif Erwinadi dan Kepala Dinas Kesehatan dr Dewa.
Selain itu rapat yang digelar diruang kerja Sekda ini, juga hadir mewakili Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, jajaran Camat se Kabupaten Paser, Apdesi dan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan yang diwakili Kasubag Dokumentasi Pimpinan Ika Marselia.
Sekda Katsul Wijaya menuturkan jumlah masyarakat Kabupaten Paser yang sudah divaksin masih jauh dari target
Oleh karena itu,sejalan instruksi Mendagri ini, Sekda meminta sinergitas semua pihak agar masyarakat Paser yang divaksin bisa mencapai 70 persen.
” Hingga saat ini berdasarkan data Dinas Kesehatan, masyarakat yang sudah divaksin belum mencapai atau dibawa 70 persen,” kata Katsul.
Karena itu Katsul berharap Camat bersama Forkopimcam hingga aparat desa harus memperhatikan wilayah desa dan kelurahan untuk capai target. Demikian pula dengan OPD, ditargetkan semua pegawainya baik PNS dan tenaga kontrak semua sudah vaksin termasuk keluarganya.
Mengenai masih rendahnya capaian vaksin di tiap – tiap kecamatan, Katsul berharap para camat bersama unsur pemerintahan desa yakni Kepala Desa dan BPD bisa menyakinkan semua masyarakanya akan pentingganya vaksinasi Covid 19 untuk kekebalan tubuh.
“vaksinasi Covid-19 dilakukan sebagai ikhtiar bersama agar tercipta herd immunity,” sebut Katsul.
Terhadap upayan ajakan kepada masyarakat, Sekda berharap selain melalui sosialisasi langsung, ajakan agar warga tidak takut vaksin, juga melalui baliho dan testimony video dari kepala daerah, wakil kepala daerah, Seketaris Daerah,Ketua DPRD. Ketua PKK, Ketua GOW, Ketua Apdesi yang tujuannya agar masyarakat tidak takut untuk divaksi. (humas)