Berita:Dibuka Bupati Fahmi, Kemeriahan Menyelimuti Pembukaan MTQ ke 47

Siaran Pers

TANA PASER- Kemeriahan menyelimuti pembukaan event MTQ ke 47  Kabupaten Paser  yang dibuka secara langsung oleh Bupati Paser dr Fahmi Fadli, Senin (14/11/2022) malam.

Kegiatan MTQ kali ini digelar di kecamatan yang populer dengan wisata Gunung Embun ini, tepatnya dipusatkan di Lapangan Sama Taka Kecamatan Muara Samu.

Ribuan warga masyarakat  tumplek blek untuk melihat secara langsung meriahnya opening ceremony MTQ 47 yang diawali penampilan drum band siswa SMPN 1 Muara Samu dan parade  peserta MTQ dari 10 kecamatan.

Yang menarik, saat persembahan  tari klosal dengan judul tari “NUR”, dengan berbusana serba kuning,  menambah suasana yang sangat cerah malam itu  semakin meriah.

Selanjutnya, acara diawali pembacaan  Ayat Suci Al Quran oleh qori M Riscon asal Banjarmasin. Untuk prestasi, M Riscon pernah merahi juara tiga internasional di Turki dan juara satu pada ajang Musabaqah antar Bangsa baru-baru ini di Malaysia,   dan termasuk juara 1  MTQ nasional di Kalimantan Selatan pada Oktober 2022.

Dilanjutkan pembacaan doa oleh Ketua MUI Paser H Azhar Bahruddin, sambutan Kepala Kementerian Agama H Maslehan dan pelantikan dewan hakim oleh Bupati Paser yang ditandai pemasangan jubah dan  penekanan sirine menandai digelar MTQ selama sepekan.

Selanjutnya Bupati Fahmi menerima piala bergilir dari Camat Pasir Belengkon sebagai juara umum MTQ ke 46 dan dilanjutkan menyerahkan kepada Camat Muara Samu.

Selain itu juga dilakukan penandatangan prasasti  pembangunan  arena utama MTQ dari  CSR PT Kideco oleh  Bupati Paser dan  berakhir dengan pengibaran bendera disertai mars MTQ. 

Camat Muara Samu Achmad Rusdiansyah mengatakan, perhelatan MTQ Ke-47  Tingkat Kabupaten Paser di Muara Samu  berlangsung 14 sampai 19  November 2022  dan diikuti 10 kecamata. (Humas)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 3.4736 detik dengan memori 0.69MB.