TANA PASER- Bupati Paser dr Fahmi Fadli menghadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Asrama Lokal/Kelas Pondok Pesantren Bina Alam dan Lingkungan Bayt Al-Izzah, Minggu (16/01/2021).
Peletakan batu pertama Ponpes Yayasan Pondok Pesantren Bina Alam dan Lingkungan Bayt Al- Izzah yang berlokasi di Jalan Pulau Limou RT. 07 Desa Tepian Batang kecamatan Tanah Grogot ini, dihadiri KH M Idris Hamid Bin KH ABD Hamid dari Pasuruan Jawa Timur.
Rangkaian acara peletakan batu pertama pembangunan Ponpes tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al'quran dan doa, kemudian dilanjutkan dengan sambutan panitia.
Dalam sambutanya, Bupati Fahmi Fadli menyampaikan apresiasinya atas pembangunan Pondok Pesantren Bina Alam dan Lingkungan Bayt Al- Izzah.
Menurutnya keberadaan Ponpes di Kabupaten Paser diharapkan akan mampu meningkatkan kualitas pendidikan keagamaan generasi muda.
“Mari sama-sama kita doakan dan membantu panitia agar dalam pembangunan berjalan dengan baik, mudah-mudahan dengan dibangunnya Pesantren ini dapat merubah karakter generasi muda yang berbudi luhur, berahlak dan berkarakter,” kata Bupati.
Dalam acara peletakan batu pertama, Bupati Fahmi didampingi Kepala Kementerian Agama Paser H Maslehan serta jajaran pengurus dan panitia pembangunan Ponpes Bayt Al-Izzah. (humas)