Berita:72 ASN Masuki Purna Tugas, Bupati Fahmi Sampaikan Terimakasih Dan Pesan Jalani Penuh Semangat  

Siaran Pers

Tana Paser- Bupati Paser dr Fahmi Fadli membuka secara resmi kegiatan sosialisasi Ketaspenan dan pembekalan kewirausahaan pada ASN yang akan memasuki masa purna tugas di lingkungan Pemkab Paser, Kamis (13/10/2022) di Pendopo.

Bupati Fahmi  dalam sambutannya  mengatakan, kegiatan sosialisasi bagi ASN yang akan masuk purna tugas, beliau menyakini, ASN yang akan masuk purna tugas, semua sudah mempersiapkan diri, dan termasuk kesiapan berwirausaha.

 Oleh karena itu,  Bupati Fahmi mengharapkan para pensiunan PNS agar menjalani masa pensiun dengan baik dan penuh semangat.

“Selaku purna ASN, bapak ibu memiliki segudang pengalaman dan prestasi khususnya di lingkungan Pemerintahan. Semoga apa yang dimiliki dapat berguna bagi masyarakat banyak. Mari kita terus berkiprah untuk daerah ini. Mari kita jaga nama daerah, terlebih pada institusi  tempat kita pernah bertugas,” kata Bupati Fahmi.

 Terkait usaha yang akan dilakukan ASN yang akan purna tugas, Bupati Fahmi mengaku masih produktif. Karena itu dingatkannya, dalam melakukan usaha perlu kehati-hatian. Artinya, jangan sampai dalam menjalankannya justru berisiko terhadap diri sendiri.

Penutup, Bupati Fahmi mengucapkan terima kasih karena telah berkontribusi dalam mengabdikan untuk melayani masyarakat. “Atas nama Pemerintah Kabupaten Paser  saya menyampaikan ucapan selamat memasuki masa purna tugas dan memberikan apresiasi penghargaan atas dedikasi, loyalitas, kinerja serta pengabdian yang telah diberikan kepada Pemerintah Kabupaten Paser  dan kepada masyarakat,” katanya. (Humas)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 6.6047 detik dengan memori 0.69MB.