Berita: Nota Keuangan APBD 2023 Direncanakan Rp 2 Trilyun 347 Milyar

Siaran Pers

TANA PASER- Bupati Paser dr Fahmi Fadli menyampaikan nota keuangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah  (APBD) Tahun Anggaran 2023 Kabupaten Paser.

Penyampaian nota keuangan APBD 2023 disampaikan pada rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Hendra Wahyudi, Jumat (16/09/2022) di ruang paripurna DPRD Paser.

Paripurna DPRD dihadiri Wakil Bupati Hj Syarifah Masitah Assegaf SH, unsur Forkopimda,  jajaran eselon II dilingkungan Pemkab Paser, jajaran Camat, unsur undangan dan 22 anggota DPRD Kabupaten Paser yang hadir.

Bupati Fahmi Fadli mengatakan, pada  Tahun Anggaran 2023, total pendapatan yang direncanakan sebesar Rp 2 trilyun 347 milyar lebih  yang terdiri tiga komponen utama.

tiga komponen tersebut kata Bupati Fahmi, yakni Pendapatan Asli Daerah sebesar Rp 161,82 milyar lebih, Pendapatan Transfer sebesar Rp 1,766 trilyun lebih dan lain-lain Lain Pendapatan Daerah yang sah sebesar Ro 4 milyar. (humas)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 3.6479 detik dengan memori 0.69MB.