TANA PASER – Hujan turun sejak dini hari, Kamis (17/8) tidak menyurutkan semangat untuk memperingati detik-detik proklamasi yang berlangsung di kecamatan-kecamatan di wilayah Kabupaten Paser. Sejumlah camat mengirimkan laporan melalui grup media sosial Pemkab Paser.
Camat Pasir Belengkong Ibnu Mansyah bersama sekretaris M Yunus paling rajin menyampaikan informasi upacara. Bukan hanya upacara, kegiatan kesenian pun dilaksanakan di Pasir Belengkong, seperti persembahan tari kolosal.
“Sampai jam 09.00 hujan tidak berhenti, upacara sempat mau dialihkan ke gedung, namun Kapolsek melarang, karena ada pengibaran bendera,” tutur Ibnu Mansyah.
Sementara itu, Camat Long Ikis Lukman Dharma menyampaikan bahwa peringatan detik-detik proklamasi berlangsung dari jam 09.00-11.00, yang juga dirangkai dengan penampilan tari kolosal. Upacara dan tari berlangsung di lapangan yang becek.
Laporan yang sama juga disampaikan Camat Batu Engau Paulus Margita, Camat Long Kali Rizky Noviar dan Sekretaris Camat Batu Sopang M Isur. (aks)