Berita:Punya Hak Pilih, Bupati Himbau Warganya Tidak Golput

Siaran Pers

TANA PASER- Dalam hitungan jam,  masyarakat Indonesia akan melaksaankan Pemilu Serentak. Sesuai jadwal yang telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), masyarakat Indonesia yang memiliki hak memimilih akan menyalurkan hak suaranya, Rabu (17/4). Termasuk masyarakat Kabupaten Paser.

Bupati Paser H Yusriansyah Syarkawi kembali mengimbau masyarakat Kabupaten Paser agar tidak masuk kategori golongan putih (golput) Pemilu serentak yang dilaksanakan Rabu, tanggal  17 April 2019.

“Kita ingin masyarakat Bumi Daya Taka  sukseskan pemilu dengan menggunakan hak pilih pada pesta demokrasi Rabu,” kata Bupati.

Pelaksanaan Pemilu 2019 di Kabupaten Paser diharapkan Bupati  berlangsung damai, lancar, tertib dan kondusif. Karenanya masyarakat  diharapkan Bupati dapat  berbondong-bondong mendatangi tempat pemungutan suara (TPS) yang telah ditentukan mulai pukul 07:00 sampai 13:00.

“Pesta demokrasi lima tahunan ini untuk memilih calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres). Begitu juga memilih calon wakil rakyat tingkat DPR, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten dan Kota serta Dewan Perwakilan Daerah (DPD),” sebutnya.

Oleh karena itu, harapnya  masyarakat dapat berpartisipasi menggunakan hak suara untuk menentukan pilihan sesuai dengan hati nurani. “Kami minta warga  mendatangi TPS menggunakan hak pilihnya untuk menentukan lima tahun ke depan,” kata Bupati.

Menurut Bupati, masyarakat wajib mensukseskan Pemilu dengan menggunakan hak suara untuk mensukseskan pesta demokrasi. “Kita berharap warga sukseskan Pemilu dengan menggunakan hak suara di TPS dan tidak golput,” pesannya. (har-/humas)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 0.2317 detik dengan memori 0.7MB.