Berita:Pemkab Paser Komitmen Tangani Kerusakan Jalan

Siaran Pers

Siswa-siswa SDN 008 Long Ikis saat melewati salah satu jalan desa di Desa Long Gelang, Kecamatan Long Ikis.


TANA PASER- Terkait keluhan masyarakat atas maraknya pemberitaan kerusakan jalan di wilayah kabupaten Paser di berbagai media baik cetak maupun online, Pemkab Paser telah menargetkan peningkatan akses sepanjang kurang lebih 300 Km jalan dengan kondisi mantap seperti yang diungkapkan Kepala Bagian Ekonomi II Setkab Paser Inayatulah belum lama ini.

“Itu artinya kondisi jalan dalam kondisi baik, beraspal atau beton, mengutamakan kekuatan dan kenyamanan, dan tersebat merata di wilayah kabupaten paser,” ungkapnya.

Ia menjelaskan bahwa jalan – jalan di Kabupaten Paser terdiri dari jalan nasional, jalan provinsi, jalan kabupaten, jalan kecamatan, dan jalan desa. Oleh karena itu, penanganan kerusakan jalan memiliki wewenang penanganan  dan ketentuan yang berbeda-beda.

“Jadi ketentuan inilah yang membatasi Pemkab Paser dalam penanganan jalan yang berstatus jalan provinsi menggunakan dana APBD. Bahkan saat ini dengan terbitnya Permendes No 5 Tahun 2015, yang mengatur penggunaan dana desa yang salah satunya digunakan untuk pembangunan fisik jalan, sehingga Pemkab tidak boleh lagi mengeluarkan anggaran untuk pembiayaan jalan desa,” terang Inayatullah didampingi Kasubbag PU dan Tata Ruang Arya Widhiyasa.

Menurutnya Pemkab Paser telah membuat program penanganan yaitu melalui pola tahun tunggal, swakelola, maupun tahun jamak. Termasuk target jalan mantap 300 km yang akan dimasukkan dengan pola tahun jamak.

“Ada 13 paket yang pelaksanaan fisiknya selesai dalam waktu dua tahun, sehingga masyarakat segera dapat menerima manfaatnya. Sementara untuk ruas jalan seperti Kerang – Tanjung Aru, Lolo – Biu, dan lainnya kami lakukan rehabilitasi dan pemeliharaan pengerasan melalui program tanggap darurat yang saat ini sudah berjalan seperti di Perkuin,” ujar Inayatullah. (ph/man)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 0.1993 detik dengan memori 0.94MB.