Berita:Pemerintah Hadir di Setiap Masalah Masyarakat

Siaran Pers

Tana Paser - Bupati Paser menginstruksikan pemerintah sampai struktur terkecil untuk hadir di tengah-tengah masyarakat dalam menghadapi setiap permasalahan yang ada, termasuk bencana alam, wabah dan masalah sosial lainnya.

Hal ini disampaikan Bupati dr Fahmi Fadli di tengah-tengah kunjungan ke Desa Keresik Bura Kecamatan Paser Belengkong, dan Desa Tepian Batang Kecamatan Tanah Grogot, Selasa (13/7).

Kedua desa ini mendapatkan bantuan bahan pokok dari Pemerintah Kabupaten Paser serta memberlakukan PPKM mikro akibat banyak warganya yang dilaporkan mendapat hasil reaktif pada pemeriksaan rapid antigen. Di Keresik Bura ada 42 warga yang reaktif rapid antigen sedangkan di Tepian Batang ada 80 orang.

Saat dikunjungi Bupati, di lokasi masing-masing lengkap dihadiri Camat, Danramil, Kapsek serta Kepala Desa.

Di sampung itu Bupati juga harapkan peran aktif swasta dalam membantu mengatasi masalah yang ada di masyarakat. Saat ini dua desa ini yang sangat memerlukan bantuan terkait Covid. 

Bupati juga menyampaikan hal yang sama untuk dilakukan pada masalah yang lain seperti bencana. Seperti kebakaran, di mana Bupati beberapa kali hadir menyampaikan simpati dan bantuan logistik kepada korban. Pada kesempatan lain Bupati menugaskan Wakil Bupati untuk mengunjungi korban itu. (humas)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 0.2120 detik dengan memori 0.95MB.