Berita:Paser dari Kuning ke Orange, Terkonfirmasi Positif 6 Orang

Siaran Pers

TANA PASER – Setelah dua hari berada di zona kuning Covid-19, Kabupaten Paser harus rela kembali ke zona orange menyusul terkonfirmasinya 6 pasien positif, Ahad (9/8) sore, dan di saat yang sama tidak ada pasien Covid di Paser yang dinyatakan sembuh. Kini jumlah pasien yang masih dirawat ada 31 orang.

Juru Bicara Covid-19 Kabupaten Paser, Amir Faisol melalui pesan WA grup Media Center mengatakan bahwa 6 pasien baru tersebut terdiri dari 5 orang dari Kecamatan Tanah Grogot dan 1 dari Long Ikis. Mereka diberi kode Psr 128 sampai Psr 133.

Rinciannya adalah Psr 128 usia 10 tahun dan Psr 129 usia 17 tahun, keduanya pasien simtomatik atau dengan gejala, berjenis kelamin perempuan dari Tanah Grogot. Kini keduanya dirawat di ruang isolasi RSUD Panglima Sebaya Tanah Grogot. Keduanya diduga kontak erat dengan Psr 120, yakni perempuan 39 tahun yang dirawat di tempat yang sama sejak 2 Agustus 2020. Psr 120 ini sebelumnya kontak erat dengan Psr 62 yang meninggal dunia 22 Juli 2020.

Kemudian, Psr 130 usia 17 tahun dan Psr 131 usia 87 tahun, keduanya laki-laki dari Tanah Grogot merupakan pasien asimtomatik atau tanpa gejala. Psr 130 dirawat di rumah isolasi eks RSUD Panglima Sebaya, sedangkan Psr 131 isolasi mandiri. Keduanya disebut punya kontak erat dengan Psr 98. Dia adalah laki-laki usia 5 tahun yang dirawat di rumah isolasi eks RSUD PS sejak 28 Juli 2020 hingga kini.

Berikutnya Psr 132 adalah laki-laki usia 35 tahun asal kecamatan Tanah Grogot. Dia adalah pasien simtomatik dan merupakan pelaku perjalanan dari Jakarta. Terkahir, Psr 133, seorang perempuan usia 48 tahun dari Kecamatan Long Ikis juga pasien simtomatik. Keduanya kini dirawat di ruang isolasi RSUD PS.

Jadi, saat ini jumlah pasien positif di Kabupaten Paser sesuai dengan kode pasien terakhir adalah 133. Yang sembuh ada 98 orang, meninggal dunia 4 orang dan dirawat sebanyak 31 orang. Mereka dirawat di tiga tempat berbeda, yaitu 15 orang di ruang isolasi RSUD PS, 14 di rumah isolasi eks RSUD PS dan 2 orang isolasi mandiri.

Distribusi pasien yang masih dirawat per kecamatan adalah 19 orang dari Kecamatan Tanah Grogot dan masing-masing 6 orang dari Batu Sopang dan Long Ikis. Ketiga kecamatan itu kini maih zona kuning, 7 lainnya di zona hijau. (humas)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 0.2503 detik dengan memori 0.7MB.