Tana paser – Usai pencanangan Gerakan masyarakat Hidup Sehat (Germas) Tingkat Kabupaten Paser di Tana Paser beberapa waktu lalu oleh Bupati, Dinas Kesehatan gencar melakukan sosialisasi ke semua kecamatan.
Senin (11/9) Kepala Dinas Kesehatan I Dewa Made Sudarsana bersama jajarannya melakukan sosialisasi Germas di Desa Libur Dinding Kecamatan Muara Samu. Kegiatan ini menjadi satu rangkaian dengan Pencanangan Bhakti Sosial TNI Manunggal KB Kesehatan (TMKK) Tahun 2017 yang dihadiri Wakil Bupati Mardikansyah dan Kepala Staf Kodim Calvin.
“Sekarang ini untuk hidup sehat itu mahal, dan kasus penyakit yang banyak timbul akhir-akhir ini adalah penyakit tidak menular seperti jantung, deabetes, stroke dan lain-lain yang sebenarnya secara tidak sadar atau karena kekurangpahaman kita terhadap bagaimana berprilaku atau menjaga pola hidup sehat,” kata Dewa.
“Untuk Itu, mari laksanakan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat mulai dari diri sendiri dan keluarga dengan memperhatikan pola serta asupan makanan dan membiasakan hidup bersih di rumah sendiri dan juga lingkungan tempat tinggal, sehingga jika semua masyarakat berpikiran yang sama tentu akan terwujud lingkungan yang sehat,” tambah Dewa. (hum-mhi)