Berita:Fahmi Silaturahmi sambil Tinjau Infrastruktur

Siaran Pers

Tana Paser - Kunjungan ke Desa Uko, Kamis (22/8) penuh dengan keakraban antara Bupati dr Fahmi dengan warga. Pertemuan dengan warga pun berlangsung secara tidak formal sambil minum kopi di sebuah balai-balai.

Bupati mengatakan bahwa tujuannya ke Desa Uko memang untuk meninjau infrastruktur, namun dia juga ingin menjaga silaturahmi dengan masyarakat di desa itu. Itu sebabnya saat bupati datang, suasana akrab penuh kemeluargaan sangat terasa.

"Selain menjaga silaturahmi ini juga sebagai upaya untuk melihat dari dekat kondisi infrastruktur di desa," ujar Fahmi.

Desa Uko terletak di sebelah Timur Laut Kelurahan Muara Komam. Jalan penghubung dari Kelurahan Muara Komam dalam dalam bentuk paving. 

Sejak 2017 Desa ini dipimpin oleh Ramallya, seorang Kepala Desa perempuan. Di Paser saat ini ada beberapa Kepala Desa perempuan, yaitu Barniah Kades Prayon yang merupakan tetangga Desa Uko dan Hayati Kepala Desa Brewe Kecamatan Long Ikis. (humas)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 0.2090 detik dengan memori 0.94MB.