TANA PASER- Setelah
sebelumnya dilaksanakan di Kecamatan Muara Samu, agenda safari ramadhan keempat pada hari Rabu (7/6)
kemarin dilanjutkan di Masjid
Al-Ihlas Kecamatan Kuaro.
Uniknya safari
Ramadhan Kecamatan Kuaro tahun ini dilaksanakan di Desa Pondong berbeda seperti
tahun-tahun sebelumnya. Dan
ini merupakan pertama kalinya Desa
Pondong menjadi tuan rumah safari Ramadhan Kecamatan Kuaro. Hal ini
membuat masyarakat Desa Pondong dengan sangat antusias menyambut kedatangan
rombongan.
Hadir dalam rombongan Bupati Paser Yusriansyah Syarkawi beserta istri, Wakil Bupati Paser
Mardikansyah, Sekretaris Daerah Paser AS Fathur Rahman, Kepala Kantor Kemenag Paser Mohlis Hasan,
Camat Kuaro Siti Makiah, Asisten dan Kabag di Lingkungan Pemkab Paser, serta
tokoh dan masyarakat dilingkungan Desa Pondong.
Dalam kesempatan
itu, Sekcam Kuaro Arifuddinsyah mewakili Camat Kuaro menyambut baik
diselenggarakannya safari ramadhan Kecamatan Kuaro di Desa Pondong. “Safari ramadhan adalah momentum yang baik dalam rangka menjalin silaturahmi antara masyarakat desa pondong dengan
bupati paser,” ujarnya.
Wakil Bupati
Paser Mardikansyah saat membaca sambutan Bupati Paser mengungkapkan terkait dengan transportasi laut
inilah yang menjadi alasan kita memilih Pondong sebagai tempat untuk melaksanakan
safari Ramadhan pada malam ini. “Kita telah memiliki pelabuhan yang disinggahi kapal-kapal dari daerah lain
dan menjadi salah satu alternatif jalur transportasi peti kemas,”
terangnya.
Safari ramadhan
di kecamatan Kuaro ini dirangkai pula dengan pemberian bantuan berupa uang tunai dari Badan Amil Zakat Nasional
(Baznas) Kabupaten Paser kepada 10 fakir miskin sebesar 250 ribu per orang, kemudian
Al-Quran sebanyak 10 buah untuk masjid Al-Ihlas Desa Pondong, serta bantuan untuk 9 Musholla dan 2 Masjid di
Kecamatan Kuaro dengan total bantuan mencapai Rp 260 juta.
Adapun kegiatan safari Ramadhan kecamatan Kuaro dilanjutkan dengan ceramah agama oleh KH Sugianoor dan selanjutnya ditutup dengan sholat teraweh berjamaah. (rw)