Berita:Bupati Fahmi Kunjungi SDN 003 Tanjung Harapan

Siaran Pers

Setelah rangkaian acara peresmian Instalasi pengolahan Air selesei dilaksanakan Rombongan Bupati Paser yang terdiri dari Patwal, Bupati Paser, Staf Ahli Kesra,  Dinas PMD, Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas PUTR, Bappedalitbang, Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan, Dinas Perhubungan, dan Dinas Sosial mengunjungi Kantor Desa Tunes Keladen.

Rombongan berbincang – bincang mengenai keadaan masyarakat desa Tunas Keladen dan kondisi Desa Tunas Keladen. Seketaris Desa Tunas Keladen, Najmawati mewakili Kepala Desa menjelaskan secara seksama kepada rombongan Bupati mengenai kondisi dari Desa Tunas Keladen. Setelah itu rombongan beranjak meninggalkan kantor Desa. Ketika Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli hendak meninggalkan Kantor Desa ada Guru yang mengajak orang Nomor satu di Paser ini untuk melihat kondisi SDN 03 Tanjung Harapan yang letaknya persis di sebelah Kantor Desa Tunes Keladen. Beliau menjelaskan kepada Bupati Fahmi mengenai kondisi bangunan SDN 003 Tanjung Harapan.  Menanggapi hal tersebut Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli menyarankan untuk segera menemui Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Paser terkait kondisi bangunan SDN 003 di Tanjung Aru agar dapat segera diperbaiki. (Humas)

Bagikan ke :

Banner

shadow

Berita Terkait

Dimuat dalam 2.9282 detik dengan memori 0.69MB.